PENYULUHAN DAN PELATIHAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DI TK ROUDHOTUL ATHFAL AL-KAUTSAR NUSUKAN

  • Hery Muhamad Ansory Fakultas Farmasi Universitas Setia Budi Surakarta
  • Anita Nilawati

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada masyarakat mengenai Penyuluhan dan Pelatihan Kesehatan Gigi dan mulut di TK Roudhotul Athfal Al-Kautsar Nusukan Kota Surakarta dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan gigi dan mulut pada anak-anak. Sasaran pada pengabdian ini adalah perbaikan cara merawat kesehatan gigi dan mulut dengan cara penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut serta pelatihan cara membersihkan gigi dan mulut yang baik, karena kesehatan gigi dan mulut akan sangat mempengaruhi kesehatan tubuh.

Penyakit gigi dan mulut yang paling banyak diderita pada anak anak adalah karies gigi (gigi hitam pada anak-anak) dan penyakit periodontal (gigi terkikis). Faktor penyebab utama penyakit gigi dan mulut adalah bakteri plak.Bakteri plak ini akan mengeluarkan toksinnya untuk merusak gigi dan jaringan periodontal sehingga dapat menyebabkan karies gigi dan penyakit periodontal. Untuk mencegahnya maka dilakukan kontrol plak yaitu melakukan menyikat gigi dengan benar. Pada kegiatan pengabdian ini dilakukan dua kegiatan yaitu penyuluhan kesehatan gigi dan mulut dan pelatihan menyikat gigi dengan benar.

Kegiatan penyuluhan pemeliharaan kesehatan mulut dan gigi serta pelatihan menyikat gigi di TK Roudhotul Athfal Al-Kautsar Nusukan Kota Surakarta telah dilaksanakan dengan sukses kepada 96 anak yang mengikuti kegiatan ini. Kegitan ini memberikan manfaat dengan memberikan kesadaran kepada anak untuk menjaga kesehatan mulut dan gigi sejak dini

Published
2017-10-01
Section
Articles